Friday, March 2, 2018

Belajar Menghargai Sesama

Dalam kehidupan bermasyarakat, berorganisasi, dunia kerja dan lainnya tentu akan selalu bersinggungan antar individu satu dengan individu lainnya, antar kelompok satu dengan kelompok lainnya. Hal ini tentu akan mempunyai dampak dalam berkomunikasi dan berinteraksi pada wadah tersebut. 

Komunikasi yang di jalin dengan keterpercayaan tentu akan menghasilkan hubungan yang enak dan nyaman. Tetapi jika komunikasi itu di jalin dengan rasa kecurigaan maka hubungan itu akan di warnai ketidaknyamanan bahkan saling intrik. 

Dengan demikian sebagai individu harus memahami satu sama lain, agar bisa mengetahui karakter, sifat dan perilaku setiap orang. Keperbedaan ini harus di jaga dan di kelola dengan baik membutuhkan rasa saling menghargai dan menghormati.

No comments:

Post a Comment