ProfilKu

Edi Kiswanto
Lahir pada Tanggal 7 Mei 1981 putra dari Bapak Kasdi (alm) dan Ibu Pami Desa Karaban, Kec. Gabus, Kab. Pati.

Edi Kiswanto merupakan putra pertama dari 2 bersaudara bernama Nursidi (1982) dan Siti Ismiatun (1990). Ketiganya di besarkan dari keluarga yang sederhana (dibawah ekonomi rata-rata). Dimana Pekerjaan sang Ayah dan ibu pada waktu itu adalah bekerja serabutan. Bahkan untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari sang ayah dan ibu tanpa lelah bekerja pagi, siang, sore dan malem. Setiap hari sang ayah bekerja jualan kulit randu memakai sepeda mengayuh kebeberapa desa seperti Bolo Agung, Talun, Pesagi dan Kayen. Terkadang juga sang ayah bekerja menjadi kuli bangunan, jualan kasur, kuli pabrik kapuk, jualan layar plastik. Sedangkan sang Ibu bekerja mengupas buah randu di rumah-rumah juragan Randu desa Karaban. Sang Ayah dan Ibu tidak pernah mengenyam pendidikan. Sang Ayah Wafat detik-detik Edi Kiswanto mau selesai (wisuda) kuliah S1 di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. 

Riwayat Pendidikan
Mengawali di Sekolah Dasar Negeri 02 di Desa Karaban tahun 1988 dan lulus tahun 1994. Kemudian melanjutkan ke Madrasah Tsanawiyah (MTs. Abadiyah) di Desa Kuryokalangan, Kec. Gabus, Kab. Pati dan lulus tahun 1997. Selanjutnya sekolah masih di satu almamater Madrasah Aliyah (MA.Abadiyah), lulus tahun 2000. Setelah lulus melanjutkan ke Perguruan Tinggi Universitas Islam Negeri 'Sunan Kalijaga Yogyakarta' di Fakultas Tarbiyah, Jurusan Kependidikan Islam, lulus Tahun 2005. Lulus dari kuliah kemudian bekerja di MTs. Nurul Khosyi'in - Pantirejo sampai dengan tahun 2010. Mulai Tahun 2008 bekerja di SMK Taruna Bangsa - Pati, masih satu Yayasan dengan MTs. Nurul Khosyi'in. Pada Tahun 2010 Edi Kiswanto melanjutkan program kuliah Pasca Sarjana di Univeresitas Islam Negeri "Sunan Kalijaga Yogyakarta, Program Pendidikan Islam Jurusan Manajemen Kebijakan Pendidikan Islam. Lulus Tahun 2012.

Saat ini selain berprofesi mengajar Edi aktif dalam kegiatan-kegiatan sosial yang diselenggarakan oleh beberapa komunitas atau lembaga sosial di Pati dan sekitarnya.
 

Sang Ayah 'Kasdi meninggal pada hari Sabtu, 5 April 2005 di Rumah Sakit Karyadi Semarang.





No comments:

Post a Comment